Senin, 18 April 2016

Menteri Perdagangan: Apel Washington Juga Berbahaya,- Deba Deri Group

Menteri Perdagangan: Apel Washington Juga Berbahaya



TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -       Menteri Perdagangan Rahmat Gobel mengungkapkan bahwa apel yang mengandung bakteri ternyata apel dari Washington. Rachmat menjelaskan ada banyak jenis apel yang diimpor, dan yang patut diwaspadai adalah apel Washington.
"Menurut Asosiasi buah, apel yang berbahaya masuk ke Indonesia bukan buah apel dari California, tapi dari Washington," ujar Rahmat di kantor Kementerian Dalam Negeri, Jumat (30/1/2015).
Rahmat pun telah menginstruksikan seluruh pemerintah daerah, baik tingkat provinsi sampai kabupaten untuk operasi pasar. Hal tersebut untuk menindak lanjuti apel beracun yang berasal dari Amerika Serikat.
"Kemendag mengeluarkan surat disampaikan gubernur bupati kepala dinas di daerah melakukan operasi pasar dari produk apel yang terkontimasi," ungkap Rachmat.
Rachmat memaparkan bahwa pihaknya juga sudah memanggil Asosiasi pengusaha buah terutama dari buah apel. Karena saat ini Kementerian Perdagangan ingin mencari dalang dari pengimpor apel yang mengandung bakteri tersebut.
"Asosiasi buah sudah dipanggil untuk melakukan operasi pasar, dia harus tahu barangnya," kata Rahmat.
Sebelumnya diberitakan tribunnews.com, Kementerian Pertanian (Kementan) mengatakan pelarangan terhadap impor dua jenis apel granny smith dan gala berkode ca933312 disebabkan karena terkontaminasi bakteri listeria monocytogenes saat dilakukan pengepakan atau sanitasi.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar